Pentingnya Al-Fatihah Dalam Sholat: Halaqah Kitab Kuning Putri PKU
Banjarmasin, (24/10/23) kembali dilaksanakan halaqah tutorial kajian Arab melayu di asrama 1, Ma’had al-Jami’ah, UIN Antasari Banjarmasin. Dalam pertempuan kali ini, dikupas mengenai surah Al-Fatihah yang menjadi rukun dari shalat seseorang. Sehingga tidaklah sempurna shalat seseorang jika dia tidak membaca Al-Fatihah di dalam shalat yang dikerjakan.
Selain menyampaikan mengenai Al-Fatihah sebagai rukun shalat, dibahas juga mengenai bagaimana surah Al-Fatihah itu. Dengan menggunakan metode dialektika (tanya-jawab), misalnya saja dijelaskan bahwa doa yang tidak dimulai al-fatihah maka akan tergantung (tidak sampai), karena Al-Fatihah memulai dengan memuji kepada Allah, mengandung permintaan dan ditutup dengan kata “Aamiin”. Kata “doa” disini sendiri bisa saja dimaknai dengan shalat. Selain itu, masih banyak lagi mengenai keutamaan dari Al-Fatihah yang dikabarkan disini dan dikaitkan dengan fiqih. Misalnya saja tentang rahasia adanya pembacaan Al-Fatihah dalam shalat ada yang dipelankan (zuhur dan asar), sedangkan di shalat lainnya (subuh, maghrib, dan isya) dilafadzkan secara dzahar.
Perlu dipahami juga, bahwa Kitab fiqih yang dikaji ini sebenarnya menggunakan kacamata tauhid, sehingga ini merupakan tantangan tersendiri dari Kitab yang dikaji. Ditambah lagi, menggunakan Arab melayu yang beberapa kata nya terasa asing dengan susunan yang berbeda dari bahasa Indonesia ataupun Arab.
Kemudian dikupas juga mengenai makna dari jumlah rakaat pada shalat. Misalnya alasan subuh dua rakaat, karena Allah ta’ala bertajalli kepada sifat jalal dan jamal.
Wallahu A’lam