“Halaqah Tauhid: Menelusuri Kebenaran Dalam Pemikiran Ibnu Rusyd”
Banjarmasin (30/9/2024) – Halaqah tauhid yang diadakan oleh Mahasiswa Program Khusus Ulama (PKU) kembali digelar di Masjid Abdurrahman Ismail. Halaqoh rutin yang dibimbing oleh Prof. Dr. H. Mujiburrahman, MA ini membahas kelanjutan dari kitab *Al-Kasyfu an Manahij al-Adillah fi Aqaidi al-Millah* karya Ibnu Rusyd, yang pada kesempatan kali ini memasuki pembahasan di halaman 163.
Materi yang diuraikan dalam pertemuan ini menyoroti dalil rasional mengenai penciptaan alam semesta. Dalam pembahasannya, Ibnu Rusyd menekankan bahwa alam semesta dengan seluruh bagiannya diciptakan dengan selaras dan sesuai dengan keberadaan manusia. Dalil ini dibangun atas dua prinsip dasar: pertama, bahwa seluruh bagian alam ada secara teratur dan seimbang untuk mendukung keberadaan manusia dan makhluk lainnya; kedua, bahwa keteraturan dan keselarasan ini merupakan bukti adanya pencipta dan tujuan yang jelas.
“Dari kedua prinsip ini secara otomatis dihasilkan kesimpulan bahwa alam ini merupakan hasil ciptaan dan memiliki Pencipta,”** jelas Prof. Mujiburrahman mengutip pemikiran Ibnu Rusyd. Ibnu Rusyd menambahkan bahwa dalil keteraturan ini — yang dikenal sebagai *dalil ‘inayah* atau dalil perencanaan — merupakan salah satu argumen yang paling mulia dalam menunjukkan keberadaan Sang Pencipta. Hal ini karena ia menunjukkan keberadaan Tuhan melalui pengamatan yang sederhana namun rasional terhadap alam semesta. Oleh sebab itu, ia menjadi dasar argumen yang bersifat pasti (*qath’i*) dan mudah dipahami.
Prof. Mujib kemudian melanjutkan dengan menjelaskan bahwa Ibnu Rusyd juga menegaskan bahwa model istidlal (penalaran) seperti ini sejalan dengan metode yang digunakan dalam Al-Quran. Hal ini terlihat dari beberapa ayat yang berbicara tentang penciptaan alam, seperti firman Allah dalam Surah An-Naba’ ayat 6-16: _”Bukankah Kami telah menjadikan bumi sebagai hamparan, dan gunung-gunung sebagai pasak?”_ hingga _”Dan kebun-kebun yang rindang.”_ Menurut Ibnu Rusyd, ayat-ayat ini menunjukkan bahwa bagian-bagian alam diciptakan dengan keteraturan yang sempurna untuk mendukung keberadaan manusia. Ia menjelaskan bahwa bumi, misalnya, diciptakan dengan bentuk dan posisi yang sangat tepat.
“Seandainya bumi ini bergerak, atau berbentuk lain, atau berada di tempat yang berbeda dari posisinya saat ini, atau ukurannya berbeda, maka keberadaan manusia tidak akan mungkin terjadi,”** jelas Prof. Mujib mengutip analisis Ibnu Rusyd.
Ibnu Rusyd menyebutkan bahwa dengan melihat kesesuaian ini, tidak mungkin alam semesta tercipta secara kebetulan tanpa maksud dan tujuan tertentu. Dengan kata lain, keberadaan bumi, langit, dan seluruh alam semesta ini, yang diciptakan sedemikian rupa sehingga semua bagian-bagiannya saling mendukung dan seimbang, menunjukkan adanya tujuan yang pasti dari Pencipta yang Maha Kuasa.
Di sela-sela halaqah, Prof. Mujiburrahman menambahkan beberapa pandangan filosofis mengenai konsep kebenaran yang relevan dengan pembahasan Ibnu Rusyd. **”Ada dua jenis kebenaran yang harus dipahami dalam filsafat: pertama adalah kebenaran koheren, yakni kebenaran yang masuk akal dan logis. Itulah yang kita sebut dengan kebenaran rasional,”** jelasnya.Beliau melanjutkan, ** “Yang kedua adalah kebenaran korespondensi, yaitu kesesuaian antara pernyataan dengan kenyataan yang ada.”** Pemahaman ini, lanjut Prof. Mujib, merupakan landasan utama dalam memahami dalil-dalil ketuhanan, terutama ketika seseorang berusaha membuktikan keberadaan Tuhan melalui penalaran rasional dan observasi empiris.
Acara halaqah ini dihadiri oleh para mahasiswa PKU yang turut antusias mendalami pemikiran-pemikiran rasionalis Ibnu Rusyd, yang dikenal sebagai salah satu filsuf besar dalam sejarah pemikiran Islam. Halaqah tauhid ini akan terus berlanjut hingga pembahasan kitab selesai, dengan harapan dapat membentuk kader ulama yang tidak hanya menguasai aspek keagamaan tetapi juga pemikiran yang mendalam dan rasional.